Kumpulan Lagu Rohani Doa Bagi Bangsa dan Negara

Indonesia adalah negara dengan susunan pulau-pulau yang berjejer dari sabang sampai merauke. Banyak kekayaan alam yang dimiliki bangsa kita tercinta ini. Beragam suku, budaya dan bahasa yang ada juga menjadikan salah satu kekayaan Indonesia. Hal ini tidak dimiliki oleh bangsa lain di dunia.

Patutlah kita sebagai warga negara untuk mensyukuri segala yang ada di negri ini. Hal lain yang bisa kita lakukan adalah mendoakan Indonesia agar menjadi negara yang semakin maju, dipulihkan dari segala permasalahan yang ada serta rakyatnya menjadi makmur.


Lagu Rohani Kristen Untuk Bangsa Indonesia

Mengekspresikan kecintaan dan doa bagi negeri salah satunya adalah lewat lagu. Terdapat beberapa pujian penyembahan yang diciptakan oleh pencipta lagu rohani yang bertema bangsa dan negara.
Nah berikut Kumpulan lagu rohani untuk doa bagi bangsa dan negara. Simak dibawah daftar lagu dan liriknya. (Klik judul lagu untuk melihat liriknya)

Doa Kami – True Worshippers

Syukur Untuk Setiap Rencana-Mu
Dan Rancangan-Mu Yang Mulia
Dalam Satu Tubuh Kami Bersatu
Menjadi Duta Kerajaan-Mu

Bridge

Kuucapkan Berkat Atas Indonesia
Biar Kemuliaan Tuhan Akan Nyata

Chorus 

Bagi Bangsa Ini Kami Berdiri
Dan Membawa Doa Kami Kepada-Mu
Sesuatu Yang Besar Pasti Terjadi
Dan Mengubahkan Negeri Kami
Hanya Nama-Mu Tuhan Ditinggikan
Atas Seluruh Bumi

Kami Rindu Melihat Indonesia
Pulih Dari Semua Problema
Hidup Dalam Jalan Kebenaran-Mu
Pancarkan Terang Kemuliaan-Mu
Kami Tahu Hati-Mu
Ada Di Bangsa Ini

 

Satulah Indonesia – Sari Simorangkir

Verse 1

Inilah Tanah Tempat Kami Dilahirkan
Inilah Neg’ri Tempat Kami Dibesarkan
S’lalu Kami Syukuri Rencana Sang Ilahi
Atas Indonesia Tercinta

Verse 2

Inilah Tanah Tumpah Darah Kebanggaan
Inilah Bangsa Besar Yang Punya Harapan
S’lalu Kami Berdoa Kepada Yang Kuasa
Untuk Indonesia Tercinta

Chorus

Kami Ucapkan Berkat
Damai Dan Sejahtera
Tuk Indonesia
Sabang Sampai Merauke

Kami Bangsa Yang Kuat
Bersatu Dan Berjuang Bagi Neg’ri Ini
Satulah Indonesia

Bridge/Ending

Hiduplah Neg’riku
Jayalah Bangsaku
Satulah Indonesia

 

Bangsa Bangsa Bagi KemuliaanMu – GMS Live

Kami umatMu berkumpul
Bersujud menyembah
Naikkan doa kami di hadapan tahtaMu

Kami nyatakan Kau Tuhan
Atas bangsa-bangsa
Datanglah krajaanMu
Nyatakan kuasaMu

Kami serukan Kau Tuhan
Kami nyatakan

Bangsa-bangsa bagi kemuliaanMu
Nyatakanlah kebesaranMu
Kan kami tinggikan kami agungkan
Kau Yesus Tuhan

Bangsa-bangsa bagi kemuliaanMu
Nyatakanlah kebesaranMu
Kan kami serukan kami nyatakan
Bangsa-bangsa bagiMu Yesus

Ini doa kami bagi bangsa-bangsa
Berbalik dari jalan yang jahat
Kembali padaMu sujud menyembahMu
Sujud menyembahMu



Biar Segala Bangsa – Wawan Yap

Verse

Biar Segala Bangsa
Memuji Engkau
Biar Yang Bernafas
Meninggikan Namamu

Prechorus

S’bab Engkau T’lah Berikan
Jalan Keselamatan..

Chorus

Ini Kerinduan Kami
Seruan Hati Kami
Kemuliaanmu Lingkupi Bumi Ini

Satukanlah Kami
Generasi Ini
Membawa Bangsa Kami
Datang Menyembahmu

Bridge

Engkaulah Yang Kudus
Engkaulah Yang Layak
Tuhanlah Yang Kudus
Yesuslah Yang Kusembah

Ending

Satukanlah Kami
Generasi Ini
Membawa Bangsa Kami
Membawa Bangsa-Bangsa
Membawa Indonesian
Datang Menyembahmu
Datang Menyembahmu

 

Tuhan Pulihkan, Bapa Pulihkan – True Worshippers

Kami Umat-Mu rendahkan diri
sujud dan berdoa
Mencari wajah-Mu
Berpaling dari jalan kami yang jahat

Oleh anug’rah-Mu, ampunilah
Oleh anugerah-Mu, pulihkanlah

Tuhan, pulihkan
Bapa, pulihkan
Kembalikan bangsa kami kepada-Mu
Bapa, pulihkan
Ampunilah bangsa kami
Dan pulihkan kembali negeri kami

 

Indonesia di Hatiku – GMS Live

Permata khatulistiwa
Sungguh biru langit dan lautnya
Indah menawan lembayung senja
Menentramkan hati

Negeri yang subur dan hijau
Bagai zamrud di antara samudra
Simfoni alam permai indah berseri
Mengalun bak melodi indah di hati

Indonesia s’lalu di hatiku
Limpahkan rahmatMu Tuhan
Jadikanlah kesayangan hatiMu
Indonesia di hatiku

 

Bersatulah Indonesia – GMS Live

Indonesia kami lahir untukmu
Berkarya dan mengabdi bagimu
Bersatu untuk membangun bagi neg’ri tercinta
Mari majulah Indonesiaku

Bersatulah semua raih kejayaan
Melengkapi dalam perbedaan
Bersatu pembela merah putih tercinta
Bangkitlah Indonesia
Buktikan pada dunia
Mari majulah Indonesiaku


Indonesia Bagi KemuliaanMu

Yesuslah Tuhan yang layak ditinggikan
layak disembah oleh suku-suku bangsa
dengan darah-Mu Kau tebus dosaku
genapi Tuhan atas negeriku

Hatiku rindu melihat kemuliaan-Mu
hatiku rindu melihat curahan kuasa-Mu
di tanah tercinta negeriku Indonesia
kuberdoa Indonesia penuh kemuliaan-Mu
Indonesia, bagi kemuliaan-Mu

Ya Allahku nyatakan kemuliaan-Mu
Ya Allahku nyatakan curahan kuasa-Mu
di tanah tercinta negeriku Indonesia
kuberdoa Indonesia penuh kemuliaan-Mu
Indonesia, bagi kemuliaan-Mu

 

Besar dan Ajaiblah KaryaMu

Besar dan ajaiblah karyaMu
Kudus dan mulialah jalanMu
Raja s’gala bangsa
Yang Maha Kuasa
Mulia namaMu

Layaklah segala bangsa
Sujud kepadaMu
S’bab Kaulah Allah Yang
Kudus..layak dipuji

 

Kami UmatMu Ya Tuhan – Robert Lea

Kami umatMu ya Tuhan datang di hadapanMu
Merendahkan diri berdoa cari wajahMu
Kami umatMu ya Tuhan sujud di hadapanMu
Dan kami berbalik dari jalan yang jahat

Pulihkanlah neg`ri kami ampunilah bangsa ini
LawatanMu ya Tuhan kerinduan kami
Pulihkanlah neg`ri kami s`lamatkanlah bangsa ini
Lawat sekali lagi ini doa kami

Seg`nap hidup ini kami persembahkan di atas mezbahMu
Hingga kemuliaan penuhi baitMu ya Allahku

 

Indonesia Negaraku (KJ. 336)

1. Indonesia, negaraku, Tuhan yang memb’rikannya;
kuserahkan di doaku pada Yang Mahaesa.

2. Bangsa, rakyat Indonesia, Tuhanlah pelindungnya;
dalam duka serta suka Tuhan yang dipandangnya.

3. Kemakmuran, kesuburan, Tuhan saja sumbernya;
keadilan, keamanan, Tuhan menetapkannya.

4. Dirgahayu Indonesia, bangsa serta alamnya;
kini dan sepanjang masa, s’lalu Tuhan sertanya.

 

Lagu-lagu diatas bisa menjadi referensi anda untuk dibawakan dalam Ibadah raya minggu bertema Indonesia. Biasanya tema ini dibawakan saat memperingati ulang tahun Indonesia 17 Agustus. Semoga artikel ini bermanfaat dan Tuhan Yesus Memberkati.