Cara Mengetahui Kode Warna Sebuah Gambar

Saya mengetahui aplikasi ini karena kebutuhan akan pekerjaan mendesain dan memodifikasi template website / blog. Awalnya untuk mendeteksi dan mendapati kode html warna dari sebuah template blog saya melakukannya dengan cara manual yaitu dengan screenshot sumber warna menjadi format gambar (.jpg) kemudian membuka gambar tersebut menggunakan Adobe Photoshop dan mendeteksi kodenya dengan Eyedropper Tool.

Semakin kesini dimana pekerjaan semakin padat akhirnya saya mencoba mencari aplikasi pendeteksi kode warna dari sebuah elemen di layar komputer. Beberapa tahun lalu pada jaman kuliah sebenernya juga pernah menggunakan aplikasi sejenis, namun saya lupa nama aplikasi tersebut.

Coba browsing di google nyari aplikasi macam ini akhirnya ketemu Instant-Eyedropper. Aplikasi ini portable dan tentunya gratis. Ukuran filenya tidak sampai 1 MB. Instant-Eyedropper mendukung beberapa jenis format kode warna seperti :

  • HTML
  • HEX
  • Delphi Hex
  • Visual Basic Hex
  • RGB
  • HSB
  • Long

Secara default aplikasi ini menggunakan format html. Aplikasi yang dirilis pada 5 Oktober 2016 ini support untuk OS Windows 10.


Cara menggunakan Instant-Eyedropper

eyedropper tool
eyedropper tool

Menggunakan aplikasi ini sangat mudah, anda tinggal jalankan kemudian tinggal arahkan cursor ke elemen pada layar computer / gambar yang dituju. Maka kode html warna terdeteksi, lalu klik kiri maka kode akan ter-copy. Anda tinggal paste ke catatan/notepad.

contoh kode warna google
contoh kode warna google

Begitu mudah bukan untuk mengetahui kode warna dari gambar. Semoga bermanfaat.